Notification

×

Pemerintah Desa Boro Salurkan BLT Ke 28 KPM

Thursday, August 10, 2023 | August 10, 2023 WIB Last Updated 2023-08-11T01:49:07Z
Bendahara Boro Nasaruddin saat menyalurkan BLT pada Warga



BimaNTB - Pemerintah Desa Boro kecamatan Sanggar Kabupaten Bima, telah memcairkan APBDes Tanpa.I tahun anggaran 2023. Anggaran itu digunakan untuk pembangunan infrastruktur untuk kepentingan Warga di Desa tersebut. 


Kepala Desa Boro melalui Bendahara Desa Nasruddin menjelaskan, pencarian APBDes tahap pertama tersebut dipergunakan untuk pembangunan Fisik dan Non fisik. 


"Tahap I sudah kami cair, anggaran itu kami gunakan untuk pembukaan jalan Ekonomi di So nggaro Loka, pembangunan drainase di Rt 08, pembuatan Spal di Rt 07 dan Rabat Gang di Rt 06," jelasnya Kamis (10/8/2023). 


Nasaruddin memaparkan, selain pekerjaan fisik, anggaran tersebut disalurkan untuk warga yang tidak mampu, dalam hal ini Kelompok penerima Manfaat (KPM)  melalui Bantua Lansung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD). 


"Kami sudah menyalurkan ke 28 KPM, untuk BLT   bulan 1 sampai dengan bulan 6. bantuannya diterima langsung oleh penerima manfaat di Kantor Desa, saat itu disaksikan langsung oleh BPD, Bhabinsa dan Babinkamtbmas," katanya. 


Ia berharap, setiap program Desa menggunakan anggaran dana desa harus ada keterlibatan Warga, terutama dalam pengawasan pelaksaan program fisik dan Non fisik. 


"Kami berharap warga mengawasi setiap program digunakan oleh Desa, terutama program-program menggunakan Dana Desa," harapnya. (TM01


close