Notification

×

KPU Kabupaten Bima Gelar Peluncuran Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Maraso

Saturday, May 25, 2024 | May 25, 2024 WIB Last Updated 2024-05-25T05:53:20Z
Bupati Bima Hj.Indah Dharmayanti Putri, Ketua DPRD Kabupaten Bima, Ketua KPU Provinsi NTB, Polres Bima, Ketua KPU Kabupaten Bima, Ketua KPU Kota Bima saat Pelucuran Pemilihan Bupati dan Wali Bupati Bima MARASO. 



BimaNTB - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima menggelar kKegiatan peluncuran Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima. Kegiatan tersebut berlangsung di Taman Panda Desa Panda Kabupaten Bima Sabtu, 25 Mei 2024.


Kegiatan dengan tema "MARASO" Tersebut di hadiri Bupati Bima Hj.Indah Dharmayanti Putri, Ketua DPRD Kabupaten Bima, Ketua KPU Provinsi NTB, Polres Bima, Ketua KPU Kabupaten Bima, Ketua KPU Kota Bima, serta anggota Bawaslu dan anggota PPK, PPS se Kabupaten Bima. 


Ketua KPU Kabupaten Bima, Ady Supriadin pada Perayaannya menyampaikan, pada Pilkada Tahun 2024, KPU mengusung tema “MARASO” dari tema tersebut memiliki makna khusus serta arti yang sangat terkesan pada Pilkada. 


“Kata MARASO memiliki makna tersendiri yakni, Mandiri, Akuntabel, Responsif, Aksebilitas, Sinergitas, Dan Objektif. Yang berarti dengan bersih dan mudah-mudahan dengan penuh kewibawaan jujur ​​dan adil ini bisa mewujudkan pilkada yang berkualitas,” jelasnya Sabtu (25/5/). 2024). 


Ady menjelaskan, dalam mrnyamarkan Pilkada serentak tahun 20224, ia akan mengusung kegiatan tersebut guna memberikan semangat pada masyarakat Kabupaten Bima. 


“Kami juga mengusung kegiatan ini sebagai syiar, jangan sampai karena masyarakat baru saja selesai mengikuti pesta demokrasi pada pemilu tanggal 14 Februari yang lalu. Sehingga ini masih ada rasa, Rasa nuansa pemilu yang lalu-lalu, maka ini yang tentunya akan menjadi tantangan tersendiri bagi kami,". jelasnya. 


Lanjutnya, “KPU terus mensosialisasikan bahwa sesungguhnya hari ini kita dengan pesta demokrasi dimulai dengan tahapan pemilihan kepala daerah. Nanti kami akan meluncurkan jingle dan password pilkada, ini tentu akan menjadi semangat untuk mengiringi proses tahapan pemilihan calon bupati dan wakil bupati bima di tahun 2024 ini," terangnya. 


Ditempat yang sama, Bupati Bima Hj.Indah Dharmayanti Putri menyampaikan, melaksanakan amanah Masyarakat Kabupaten Bima selama 5 tahun lamanya, merupakan waktu yang singkat memimpin daerah tersebut. Dan pada momen pilkada 2024, ia berharap berjalan damai dan aman. 


Bagi saya waktu begitu cepat lima tahun adalah waktu yang sangat singkat dalam kepemimpinan kami, Dan harapan saya dalam pemilihan calon bupati dan wakil bupati bima di tahun ini semoga berjalan dengan aman, baik lancar dan sukses. Tentunya kita sadari bersama bahwa kinerja KPU di tahun ini sungguh luar biasa dalam mengawal," ungakapnya. 


Wanita biasa disapa IDP ini berharap, "Pilkada 2024 ini kami mohon dukungan semua pihak yang akan mengikuti kompetisi ini untuk tetap menjaga Kamtibmas agar melahirka pilkada aman dan nyaman. saya mengajak seluruh masyarakat se-kabupaten untuk memberikan hak pilihnya pada tanggal 27 November nanti untuk memilih pemimpin massa depan kita semua demi kemajuan daerah kita semua di lima tahun kedepannya," harapnya. 


Sementara Sekretaris KPU Provinsi NTB menjelaskan, peluncuran tahap pilkada tersebut digelar setiap wilayah yang melaksanakan pilkada serentak pada tahun 2024. Peluncuran tersebut, guna mensukseskan kegiatan Pemilihan Kepala Daerah. 


“Sebagaimana kita mengetahui secara bersama bahwa pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima ini iala bagian Pilkada secara serentak nasional di tahun 2024 ini. Pelaksanaan tahapan tahapan ini merupakan peran serta kita bersama dalam rangka menyukseskan pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati kabupaten Bima tahun 2024 ini, "terangnya. (MT03

close