Notification

×

Pembangunan DAM 1 Kompon Kore-Sanggar Mulai Dikerjakan, Warga: Kami Sangat Bersyukur

Friday, August 11, 2023 | August 11, 2023 WIB Last Updated 2023-08-11T05:12:04Z
Mobil Dam truk saat membawa Material di lokasi Pekerjaan DAM 1 Kompon Kore-Sanggar



BimaNTB - Pembangunan DAM Kompo di Desa Kore Kecamatan Sanggar mulai dikerjakan. Jenis pekerjaan pembangunan D.1 tersebut dianggarkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2023.


Pantauan langsung media ini dilokasi pekerjaan, sejumlah alat berat dan Dam truk terlihat dilokasi, mambawa material tanah dan batu untuk proses pembangunan Dam tersebut. Di lokasi terlihat pengawas yang mengawasi pekerjaan tersebut


Dari papan Informasi pekerjaan, paket proyek dengan nomor kontrak: 602.1/62/06.9/2023, Kontraktor pelaksana: CV. NK Utama dengan nilai Kontrak 3 Meliar lebih, dan masa pelaksanaannya 180 hari kerja. 


Salah seorang warga megakui, penempatan paket proyek tersebut memberikan dampak positif bagi petani yang ada di So Kompon. Sebagai petani, ia sangat mendukung dan bersyukur program pemerintah Daerah yang sudah merealisasi pembangunan Dam tersebut untuk kebutuhan Petani di Kecamatan Sanggar, lebih khususnya petani Desa Kore. 


"Kami sangat bersyukur ada pembangunan Dam baru di wilayah So Kompon, pembangunan ini kami dukung, karna program ini kami tunggu selama ini. Kedepannya pemilik sawah tidak susah lagi mengairi persawahan mereka," terangnya. (TM01


close