-->

Notification

×

Sat Binmas Polres Bima Kota Sambangi Rumah Ibu Guru Tidak Layak Huni, Wujud Nyata Kepedulian Polri Pada Masyarakat

Friday, October 24, 2025 | October 24, 2025 WIB | 2025-10-24T03:41:52Z
Personel Sat Binmas yang dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Bima Kota IPTU Agus Supriyanto, turut memberikan bantuan paket sembako sebagai bentuk empati serta dukungan moral terhadap perjuangan Ibu guru Hafsah


Kota Bima, - Personel Sat Binmas yang dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Bima Kota IPTU Agus Supriyanto, turut memberikan bantuan paket sembako sebagai bentuk empati serta dukungan moral terhadap perjuangan Ibu guru Hafsah “pahlawan tanpa tanda jasa” yang tetap berdedikasi di dunia pendidikan meski dalam keterbatasan ekonomi, Berlangsung di Kelurahan Sambinae, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, pada Jumat (24/10/2025)


Kegiatan ini merupakan wujud nyata implementasi program “Jumat Berbagi dan Polri Peduli Sesama” dan bagian dari tugas pembinaan masyarakat untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat.


Polri hadir di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga memberikan kepedulian dan semangat bagi mereka yang membutuhkan


Sat Binmas berharap dengan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban sang ibu guru serta menjadi inspirasi bagi masyarakat walaupun dengan kekurangan yang di miliki namun masih tetap bisa memberikan manfaat kepada semua orang. (Red

×